Detail Berita

PENYERAHAN BANTUAN DARI PC NU UNTUK PALESTINA

Pakisaji, 1 Desember 2023

Mengawali Bulan Desember ini, Pemerintahan Kecamatan Pakisaji memfasilitasi sentuhan kemanusiaan, yaitu penyerahan infak Peduli Palestina. Acara yang berlangsung di Pendopo Kecamatan Pakisaji pada Jumat (01/12) ini diikuti oleh Forkopimcam Pakisaji, Jajaran Staff Kecamatan Pakisaji, Ketua MUI Pakisaji, Jajaran MC NU Kec Pakisaji, Lazis-NU Kab Malang. Diketahui bantuan kemanusiaan di Kecamatan Pakisaji melalui POSKO Peduli Palestina terkumpul dana sebesar Rp 101.944.800,00 yang diperoleh dari infak seluruh masyarakat di Kecamatan Pakisaji melalui MWC NU Kec. Pakisaji.
Penyerahan Bantuan ini dilakukan Secara simbolis diserahkan oleh Ketua MWC NU dengan didampingi Forkopimcam Pakisaji kepada Lazis-NU Kab Malang. Dan untuk dana bantuan akan langsung di Transfer via bank kepada rekening Lazis-NU Kab Malang dan dibuktikan dengan penandatanganan Berita Acara secara Bersama. Dalam sambutannya, Camat Pakisaji Ibu Endah Sriyati, S.Ip menyampaikan "pentingnya solidaritas dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita di Palestina." Ia pun menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi setinggi-tinginya kepada seluruh warga masyarakat Kecamatan Pakisaji "Semoga yang kita sedekahkan mendapat balasan yang baik dari Allah SWT dan dilipat gandakan." Infak Peduli Palestina yang dikumpulkan diharapkan dapat memberikan bantuan dan dukungan kepada warga Palestina yang tengah menghadapi berbagai tantangan.
Ibu Endah Sriyati, S.IP (Camat Pakisaji) juga mengajak seluruh masyarakat Pakisaji untuk terus bersatu dalam kepedulian sosial dan menjadi bagian dari upaya membantu sesama manusia di berbagai belahan dunia.

Berita Lain